Latest News

Resep Cara Membuat Pancake Durian Enak

Pancake durian akan kami hadirkan resep cara membuat nya. Cara membuat pancake durian ini sangat mudah kok dilakukan dirumah. Dengan rasa durian membuat pancake ini lain dari pada pancake yang lain. Salah satu kue yang sangat enak ini bisa disajikan kepada keluarga tercinta dirumah.

Resep Cara Membuat Pancake Durian Enak

Bahan kulit pancake :

  • 50 gram tepung terigu
  • 1 sendok makan gula halus
  • 1/2 sendok teh garam
  • 400 ml susu cair
  • 1 butir telur ayam kocok lepas
  • 1 sendok makan minyak sayur
  • pewarna makanan warna hijau secukupnya
Bahan isi pancake durian :
  • 300 gram daging durian matang
  • 50 ml krim kental, kocok kaku
  • 1 sendok makan gula bubuk
Cara membuat pancake durian enak :
  1. Kita campur tepung terigu dengan garam, minyak sayur, gula halus dan juga  telur. Kocok dan aduk rata.
  2. Kemudian tuang susu dan pewarna makanan warna hijau kocok rata hingga adonan halus.
  3. Kita panaskan wajan datar antilengket dengan diameter 18 cm dan sudah diolesi dengan sedikit minyak. Kemudian buat dadar dari adonan kulit diatas.
  4. Kita buat bahan isi : kita campur krim kental, daging buah durian dan gula bubuk, aduk aduk hingga rata.
  5. Kita ambil satu lembar kulit dadar dan beri bahan isi kurang lebih 2 sendok makan kemudian lipat.
  6. Simpan dalam lemari es dan setelah dingin baru disajikan.
Selamat mencoba membuat pancake durian enak dan lezat.